Review Sandal Gunung Wanita: Outdoor Pro Neeladri
Bismillah. Kali ini saya kembali lagi dengan review perlengkapan outdoor khusus buat mba-mba yang suka kegiatan alam. Nah, yang mau saya review hari ini adalah sandal gunung keluaran Outdoor Pro Neeladri women series. Sebelum mulai cerita sama si Neeladri saya mau flashback dikit sama sandal gunung yang membersamai saya sebelumnya. Sandal gunung pertama yang saya punya merk Outdoor Pro juga, saya beli lewat online shop z*lora sekitar tahun 2014, seri yang saya pakai waktu unisex, bisa buat laki-laki dan perempuan. Selama menggunakan sandal itu sih saya rasa nyaman-nyaman saja, hanya untuk volumenya memang lebih bongsor dan berat. Sandal gunung itu menemui ajalnya awal tahun ini setelah 2 tahun ngebabdi, bagian sol sepatunya aus dan strap perekatnya sudah tidak berfungsi lagi, hiks.. Karena sandal gunung yang lama rusak, jadilah kemarin saya datang lagi ke toko Cartenz Kelapa Dua, Depok untuk berburu sandal gunung baru. Kebetulan, di toko ini hanya menjual sandal gunung merk...